Traveling, Tentang Bagaimana Mensyukuri

Untuk orang seperti aku yang hobi traveling yang masih tergolong sebagai pemula didunia traveling ini, butuh banyak pengalaman seru dari setiap traveler yang sudah berhasil mengeksplor tempat wisata, entah dimanapun itu berada, entah dibelahan dunia mana, disudut mana dibumi ini berada tempat ini. Menurutku, setiap traveler, siapapun itu, backpacker secara group, solo-is atau traveler non backpack, pasti punya cerita seru masing- masing. 

Entah sudah sejauh mana dia pergi, entah dititik dunia bagian mana dia sudah menginjakkan kakinya, atau hanya beberapa langkah dari rumahnya saja, menurutku tetap menarik, tetap punya nilai sejarah, tetap punya cerita menarik dari sudut pandangnya sendiri. Bahkan, untuk travelers yang sudah mengunjungi tempat yang sama saja, mempunyai momen dan kenangan tersendiri. Masing- masing punya caranya. Tidak ada yang sama . Demikian.


Dan aku selalu takjub dan salut melihat, mendengar cerita, membaca ulasan dari mereka- mereka yang telah mengunjungi satu tempat demi satu tempat dibumi ini. Takjub akan indahnya alam ini, takjub akan betapa luasnya bola dunia ini, takjub akan orang- orangnya, kebudayaannya, sejarahnya, kehidupan sosialnya serta kuliner yang ada dari satu tempat itu. Dimanapun tempat itu. 

Salut, iya salut melihat mereka bisa menginjakkan kaki mereka dibelahan lain dari bumi ini. Salut untuk mereka yang telah melihat lebih banyak dari aku, mereka yang mempunyai pengalaman hidup lebih banyak dari aku, bertemu dengan lebih banyak orang dari aku, telah memakan lebih banyak makanan yang ada didunia ini, mendengar lebih banyak bahasa dari aku. 

Dan aku, tidak akan iri. Hahaha... Betul... tidak akan rasa iri. Karena aku akan seperti mereka. Aku akan keliling dunia. Aku mau seperti mereka yang telah pergi ke banyak tempat, seperti mereka yang telah melihat banyak tempat indah , ciptaan Tuhan. 

Betul, traveling itu bukan hanya masalah liburan. Traveling itu bukan berarti telah mengunjungi banyak tempat, atau telah foto dibanyak tempat. Aku setuju dengan kalimat ini. 


Share on Google Plus

About ranselahok

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 komentar :

  1. Saya tertarik dengan tulisan anda,saya juga mempunyai tulisan yang sejenis mengenai Pariwisata yang bisa anda kunjungi di Informasi Seputar Indonesia

    ReplyDelete

Powered by Blogger.

Popular Posts